Kecamatan Tanjung Senang gelar pelantikan KPPS di aula kelurahan way kandis. Kamis (25/01/2023)
Pelantikan dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB dengan total KPPS yang di lantik yaitu 266 orang KPPS untuk Kecamatan Tanjung Senang.
Pelantikan KPPS ini secara sah dilantik oleh PPS mewakili KPU. Pelantikan KPPS ini juga dihadiri oleh M. Eri Arifandi, ST., MM selaku Camat Tanjung senang.
"Saya mengucapkan selamat kepada seluruh teman temen KPPS bisa kerja dengan semangat, sehat selalu dan bekerja sesuai dengan integritas"
Dalam sambutannya juga Camat Tanjung Senang berharap agar semua warga negara yang berpartisipasi dalam pemilu dan untuk KPPS dapat menyelenggarakan pemilu yang jujur, adil serta transparan. (**)
Posting Komentar