Pemerintah Kampung Negeri Kepayungan Bangun Jalan Rabat Beton ' Warga Apresiasi Kinerja Kakam

Lampung Tengah, (MB) - Dangan adanya anggaran bantuan pemerintah pusat melalui kampung masing - masing dalam rangka mewujudkan dan meningkatkan prekonomian kampung menuju yang lebih baik, pemerintah kampung Negeri kepayungan kecamatan pubian kabupaten lampung tengah melakukan trobosan pembangunan sarana dan prasarana yang ada di kampung.


Tahun 2023 ini , melalui APBkam dana desa ( DD ) pemkam negeri kepayungan melaksanakan pembangunan Rabat beton jalan trobosan sepanjang 385 M lebar , 3. M. Dengan ketebalan 15 Cm


Walaupun anggarannya untuk pekerjaan pembangunan jalan rabat beton belum terserap semua , karena sifatnya mendesak makanya kami prioritaskan pada pembangunan jalan trobosan ujar kepala kampung saat di hubungi Duta lampung online - senin ( 6 /11/2023 )


Slamet supriadi, S.Ip menjelaskan pembangunan jalan rabat beton sepanjang 385 M. Di buat dua tahap dimulai dari termin ke 2 ( dua ) 195 M kemudian dilanjutkan termin ke Tiga  sepanjang, 190 . M .


Semoga apa yang kita bangun semuanya sesuai dengan RAB dan harapan masyarakat karna itu saya minta kepada warga masyarakat untuk memelihara dan merawatnya agar pembangunan tidak cepat rusak, ungkap Slamet Supriadi, S.Ip


kemudian ia juga menghimbau untuk kendaraan yang melewati jalan tersebut agar jangan melebihi tonase supaya jalan tersebut bisa awet harap Slamet supriadi.S.Ip.


Hal yang sama juga di katakan Holdin salah seorang warga setempat ia memaparkan bahwa jalan rabat beton sebelum dibangun jalan tersebut becek jika musim penghujan tiba selain becek dan Juga licin.


Itu artinya dengan dibangun jalan rabat beton , aktivitas warga pengguna jalan tersebut menjadi lancar dan nyaman , kata Holdin



Penulis : Mansur

0/Post a Comment/Comments