HAB ke 76, Bupati Pesawaran Paparkan Pencapaian Kinerja Kemenag

Pesawaran -Gedongtataan--Kementerian Agama terus tumbuh dan berkembang menjadi salah satu instansi pemerintah yang berperan penting dan strategis dalam meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran agama.

Demikian dikatakan Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona saat menyampaikan amanat Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pada apel peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke 76 Kementrian Agama. Apel berlangsung di halaman kantor Kementerian Agama kabupaten setempat, Senin (3-1-2022).

"Sejak dibentuk tanggal 3 Januari 1946 hingga hari ini, Kementerian Agama terus tumbuh dan berkembang menjalankan peran penting dan strategis mewujudkan tatanan kehidupan beragama yang toleran," kata bupati.

Selain itu, Kementerian Agama juga hadir sebagai payung teduh bagi seluruh mat beragama dalam memberikan pelayanan prima bagi seluruh lapisan masyarakat. Hal tersebut dibuktikan dengan naiknya Indeks Kesalehan Umat Beragama dari 82,52 pada tahun 2020 menjadi 83,92 pada tahun 2021. 

"Indeks Kerukunan Umat Beragama juga mengalami peningkatan yang semula tahun 2020 sebesar 67,46 menjadi sebesar 72,39 pada tahun 2021," ungkapnya. 

Peningkatan tersebut juga diiring dengan naiknya indeks kepuasan layanan Kantor Urusan Agama dari angka 77,28 pada tahun 2019 menjadi 78,90 pada tahun 2021. 

Kementerian Agama juga telah menjalin hubungan yang baik dengan para tokoh dan pemuka agama, organisasi dan lembaga keagamaan, Forum Kerukunan Umat Beragama, serta unsur masyarakat lainnya.

"Hubungan baik tersebut diwujudkan dalam beragam pertemuan, di tingkat nasional maupun daerah, pendampingan, koordinasi, konsultasi, dan fasilitasi. Dari perspektif tata kelola keuangan, Kementerian Agama juga mampu mempertahankan prestasinya," terangnya.

Bukan hanya itu, dalam pengelolaan anggaran kerja,Kementerian Agama kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan tahun 2020. Capaian ini menjadi prestasi yang diraih selama lima tahun berturut sejak tahun 2016.

"Kita semua memahami, prestasi yang telah dicapai oleh Kementerian Agama, merupakan hasil kerja keras dari para perintis dan sesepuh Kementerian Agama serta saudara sekalian," katanya.

Karena itu, bupati menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada segenap Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama yang telah mengabdi dengan tulus dan menjaga martabat, kehormatan, dan kinerja sesuai bidang tugas yang diemban. 

0/Post a Comment/Comments